Google beberapa waktu yang lalu telah memperkenalkan salah satu layanan yaitu +1 yang berfungsi seperti ‘Facebook Like Button‘. Google juga memperkenalkan juga Google Plus yang merupakan layanan social networking seperti hal-nya Facebook, tentunya dengan perbedaan yang cukup banyak.
Tetapi Google Plus ini masih belum dibuka secara umum, hanya lingkup terbatas, nah kalau belum punya account silahkan kontak saya melalui kolom comment dibawah ini, nanti saya akan kirimkan invitation-nya ke email Anda. Dan kalau Anda sudah punya account G+ silahkan add saya ke circle Anda ya? 😀
Layanan +1 atau G+ ini juga mempunyai sebuah tombol yang dapat diletakkan di website atau blog kita, sehingga teman-teman kita di ‘circle’ Google Plus dapat mengetahui juga artikel atau blog atau apa telah kita klik tersebut (kalau fitur +1 di Google Plus telah kita set). Selain itu menurut beberapa referensi dari internet, fitur +1 ini juga dapat mempengaruhi posisi website/blog kita di mata search engine khususnya mesin pencarian google.
Nah bagaimana? tertarik untuk memasang tombol +1 di website atau blog kita? cukup mudah cara memasangnya, bahkan kalau blog kita menggunakan wordpress tidak perlu menggunakan plugin. Hanya sedikit penambahan kode/script di website/blog kita.
Pertama-tama tambahkan kode berikut ini:
<script type="text/javascript" src="https://apis.google.com/js/plusone.js"></script>
Kemudian
<g:plusone size="medium"></g:plusone>
Parameter ‘size’ terdiri dari pilihan: small, standard, medium, tall.
Jika Anda tidak ingin menampilkan jumlah (count) ‘plus’ yang telah diperoleh, Anda dapat menambahkan count=”false” di kode diatas, sehingga kode diatas menjadi seperti dibawah ini
<g:plusone size="medium" count="false"></g:plusone>
Dengan hanya menambahkan dua baris kode tersebut, tombol Google +1 sudah tampil di website/blog kita.
Sumber: Google +1
Thanks….bisa dicoba nih…